INI SEBABNYA PAK JOKOWI TIDAK BERANI NYETIR MOBIL
Presiden Joko Widodo beberapa kali memang menunjukkan kemampuan dan hobinya di dunia otomotif. Tapi bukan mobil, Jokowi lebih suka mengendarai sepeda motor sendiri dibanding nyetir mobil.
Ternyata, orang nomor satu di Indonesia tersebut punya alasan tersendiri kenapa dia tidak pernah menyetir mobil sendiri. Jokowi mengaku tak berani nyetir mobil.
Hal itu disampaikan Jokowi di depan Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad. Jokowi saat bertandang ke Malaysia memang disopiri oleh Mahathir menggunakan mobil nasional Malaysia, Proton Persona berkelir merah.
Saat itu Jokowi disopiri Mahathir dari Bangunan Perdana Putra menuju Seri Perdana untuk makan siang bersama. Di sela-sela perjalananannya itu, Jokowi tampak akrab berbincang dengan Mahathir.
Tampak dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Youtube milik Mahathir yakni Chedet Official, Jokowi juga sempat mengabadikan momen ketika berada di dalam mobil.
Bahkan ada satu rahasia terungkap pada momen itu. Kepada Mahathir, Jokowi mengaku dirinya tak berani untuk menyetir mobil lagi.
"Terima kasih Bapak Tun. Saya sudah tidak berani setir mobil, kalau motor saya masih," ungkap Jokowi disambut ekspresi sedikit terkejut dari Mahathir.
Jokowi menyebut dirinya sudah belasan tahun tak berada di balik kemudi mobil. Sehingga dirinya lebih nyaman menunggangi roda dua.
BACA JUGA : Pentingnya Membersihkan Filter AC di Mobil
"Kalau ini (mobil) nggak berani, karena sudah 15 tahun nggak pegang setir," ungkap Jokowi kepada Mahathir.
Sebaliknya, Mahathir malah menyebut ia lebih piawai berada di balik setir mobil dibandingkan yang lainnya.
"Saya ini saya tak sungkan saya, yang lain tak berani," jawab Mahathir.
Jokowi dalam vlognya juga menyampaikan kekagumannya soal kemahiran Mahathir menyetir di usia yang tak lagi muda.
"Setir sendiri, ngebut juga. Inilah beliau, pemimpin senior yang masih enerjik, kerja keras dari pagi siang dan malam. Dan masih setir mobil sendiri," kata Jokowi.
Jika diperhatikan memang sangat jarang melihat Jokowi berada di balik kemudi setir. Ia justru lebih sering terlihat menunggangi motor. Hobi motoran Jokowi terlihat dari koleksi motor miliknya.
0 comments:
Post a Comment